Verification: 501b1106decd5d57
Home » , , » smartphone android sering hang

smartphone android sering hang

Written By Jejak Kamera on Kamis, 26 Maret 2015 | 00.16


Sebenarnya teknik ini bekerja untuk semua jenis elektronik, namu lebih mujarab di gunakan di smarphone android. kadang kita suka kesal sendiri dengan ponsel yang lemot apa lagi sering hang. nah ini 7 cara untuk menangkisnya.

1.Jangan jalankan banyak aplikasi dalam satu waktu
Ketika ponsel dipaksa untuk menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan, maka smartphone otomatis akan mengalami hang. Pastikan untuk tak menggunakan banyak aplikasi bersamaan atau menggunakan aplikasi satu per satu untuk mencegah handset panas dan akhirnya error.

2.Jangan Install aplikasi di memori iksternal/bawaan HP
Salah satu kesalahan besar yang dilakukan oleh banyak orang adalah bahwa mereka meng-install aplikasi di memori ponsel, bukan memori eksternal itu dapat pula menyebabkan hang pada perangkat. Secara umum, semua aplikasi, video, foto harus disimpan dalam kartu memori (SD card) di luar memori internal.

3.Hapus aplikasi tak penting dari HP
Jika memori internal ponsel Anda (RAM) sudah penuh, maka ponsel dipastikan dapat mengalami gangguan dari waktu ke waktu. Pastikan untuk menghapus aplikasi yang tidak perlu, seperti foto atau video dari memori internal.

4. Jangan sampai memori eksternal full
Membuat memori eksternal penuh juga dapat menyebabkan ponsel error. Jika memori eksternal Anda akan penuh, disarankan untuk mentransfer data ke komputer atau laptop segera.

5.Kelola file dengan Baik
Mengelola file Anda sendiri dan ingat untuk menghapus file yang tidak perlu, cookies & cache dan sebagainya. Menginstal banyak aplikasi dapat menciptakan masalah jika smartphone tidak dapat mendukung semua aplikasi pada waktu yang sama.

6.Update Software secara berkala
Pengguna disarankan untuk rajin memperbarui berbagai software secara teratur agar mengurangi permasalah hang yang mungkin kerap kali terjadi pada smartphone.

7.Install Antivirus dan update secara teratur
Virus yang menginfeksi smartphone biasanya akan memperlambat sistem operasi dengan mudah. Ada baiknya jika Anda menginstal antivirus untuk smartphone kesayangan.
Share this article :

Posting Komentar